Sudah tau dong apa itu CMD... Kalo belum tau, CMD itu singkatan dari Command Prompt, yaitu jendela pada windows yang berfungsi untuk mengetahui sistem Windows. Cmd ini berfungsi untuk mengeksekusi setiap perintah yang diberikan oleh user
.
Kali ini saya akan menjelaskan satu cara sederhana yang ada di cmd, yaitu Deleting File. Oke, langsung saja kita simak caranya berikut ini.
1. Siapkan File yang akan dihapus. Disini saya akan menhapus file gambar dan dokumen dalam folder Percobaan pada drive E.
2. Buka Command Prompt. Bisa dengan menekan Windows+R atau klik Start - All Programs - Accesories - Command Prompt.
3. Masuk ke drive E, ketikkan
E:
4. Masuk ke folder percobaan, ketikkan
cd percobaan
5. Sekarang kita eksekusi dengan mengetik
del coba.docx
lalu ketik
del gambar.jpg
atau jika ingin langsung delete keduanya, maka ketikkan
del coba.docx && del gambar.jpg
6. Selesai. Cek folder yang sudah dihapus tadi, maka folder tersebut sudah tidak ada lagi.
Catatan: Untuk menghapus, sertakan format file tersebut (coba.docx dan gambar.jpg)